Innovative Strategies in Overcoming Da'wah Problems in Bukittinggi City: An Analysis of Dai, Mad'u, and Maudhu'

Strategi Inovatif dalam Mengatasi Problematika Dakwah di Kota Bukittinggi: Analisis Terhadap Dai, Mad’u, dan Maudhu’

Authors

  • Pipi Ramadhani UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.30983/al-jamahiria.v2i1.8505

Keywords:

Dakwah, Kota Bukittinggi, Dai, mad`u, Materi Dakwah

Abstract

Penelitian ini mengkaji problematika dakwah di Kota Bukittinggi melalui analisis tiga unsur utama dakwah: Dai, Mad’u, dan Maudhu’. Problematika pada Dai mencakup kurangnya kreativitas dan inovasi dalam metode penyampaian dakwah, serta adanya perbedaan pendapat di antara para Dai yang berpotensi menimbulkan kebingungan di kalangan Mad’u. Selain itu, terdapat penurunan partisipasi Mad’u, khususnya dari kalangan remaja dan bapak-bapak, yang disebabkan oleh kesibukan pekerjaan dan dominasi teknologi modern seperti smartphone. Dalam aspek Maudhu’, meskipun materi dakwah sesuai dengan ajaran Islam, penggunaan bahasa yang kurang tepat dan pengulangan materi oleh berbagai Dai menimbulkan kebosanan dan kesalahpahaman di kalangan Mad’u. Studi ini menyoroti pentingnya pendekatan yang lebih inovatif dalam metode dakwah, penyampaian materi yang relevan dan menarik, serta upaya lebih besar untuk melibatkan generasi muda dalam kegiatan dakwah. Kesimpulannya, untuk mencapai tujuan dakwah yang efektif di Kota Bukittinggi, diperlukan solusi kreatif yang menyeluruh yang melibatkan semua unsur dakwah. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas dakwah, termasuk melalui pelatihan Dai, penggunaan teknologi secara bijak, dan penyusunan strategi dakwah yang lebih inklusif dan adaptif terhadap kebutuhan Mad’u

 

This research examines the problematics of da'wah in Bukittinggi City by analyzing the three main elements of da'wah: Dai, Mad'u, and Maudhu'. Problems in Dai include the need for more creativity and innovation in the method of delivering da'wah and differences of opinion among Dai that can confuse Mad'u. In addition, there has been a decrease in Mad'u participation, especially among teenagers and men, due to busy work and the dominance of modern technology such as smartphones. In the Maudhu aspect, although the da'wah material follows Islamic teachings, inappropriate language and repetition of material by various preachers lead to boredom and misunderstanding among the Mad'u. The study highlights the importance of more innovative approaches in da'wah methods, relevant and interesting material delivery, and greater efforts to involve the younger generation in da'wah activities. In conclusion, to achieve the goal of effective da'wah in Bukittinggi City, a comprehensive creative solution involving all elements of da'wah is required. This research provides recommendations to improve the quality and effectiveness of da'wah, including through Dai training, wise use of technology, and the formulation of da'wah strategies that are more inclusive and adaptive to the needs of the Mad'u.

References

Ahmad, Nur. 2016. “Pengembangan Masyarakat Menuju Harmonisasi Masyarakat Islam.” CommunityDevelopment 1: 24. https://journal.iainkudus.ac.id/index.php/comdev/article/download/2573/pdf.

———. 2017. “Problematika Dakwahtainment Di Media Dakwah.” AT-TABSYIR: Jurnal Komunikasi Penyiaran Islam 5 (2): 229–50. https://doi.org/10.21043/at-tabsyir.v5i2.3375.

Arianto, Nanang, Muhammad Yusril, and Datuk Imam Marzuki. 2023. “Problematika Dakwah Islam Di Desa Huta Bargot Dolok Kabupaten Mandailing Natal.” Al Jamahiria : Jurnal Komunikasi Dan Dakwah Islam 1 (2): 1–11.

Aziz, Muchlis, Zulfadli Zulfadli, and Nurainiah Nurainiah. 2019. “Problematika Dakwah Di Negeri Minoritas Muslim.” Jurnal Al-Ijtimaiyyah 5 (2): 37. https://doi.org/10.22373/al-ijtimaiyyah.v5i2.5358.

Choirun Ulum, Ahmad, and Muhammad Haramain. 2017. “Eksistensi Dakwah Dalam Merespon Pluralisme.” Komunida : Media Komunikasi Dan Dakwah 7 (2): 124–38. https://doi.org/10.35905/komunida.v7i2.475.

Fauzia, Fika, and Syafwan Rozi. 2024. “Strategi Komunikasi Waria Terhadap Stereotype Sosial Di Kota Bukittinggi Fika Fauzia Syafwan Rozi.” Tabsyir: Jurnal Dakwah Dan Sosial Humaniora 5 (2). https://doi.org/https://journal.staiypiqbaubau.ac.id/index.php/Tabsyir/article/view/1149.

Ginda, Ginda. 2018. “Dinamika Dakwah Islam Dalam Perspektif Managemen Perubahan Di Kecamatan Tampan.” Masyarakat Madani: Jurnal Kajian Islam Dan Pengembangan Masyarakat 3 (2): 12. https://doi.org/10.24014/jmm.v3i2.6354.

Hamlan. 2019. “Metode Dan Pendekatan Dakwah ( Solusi Untuk Menghadapi Problematika Dakwah Masa Kini ).” Al-Mau’izah 5 (1): 23–38.

Lubis, Sakban. 2021. “DINAMIKA DAKWAH DALAM MENCIPTAKAN KERUKUNAN UMAT BERAGAMA (Kajian Terhadap Metode Dakwah Di Kabupaten Labuhan Batu).” In Halal 2021 |, 59–75. Medan: Universitas Pembangunan Panca Budi.

Muhammad, F, and K Khaerunnisa. 2020. “Problematika Dakwah Di Tengah Propaganda Agama Di Media Sosial (Perspektif Komunikasi Politik Islam).” Jurnal Jurnalisa: Jurnal Jurusan … 06: 31–44. http://103.55.216.56/index.php/jurnalisa/article/view/13512.

Muzayanah, Agustriani, and Yasser Muda Lubis. 2023. “Dinamika Dakwah Islam Dalam Era Digital: Kajian Terhadap Strategi Implementasi Dan Tantangan Yang Dihadapi.” El Madani : Jurnal Dakwah Dan Komunikasi Islam 4 (02): 161–80. https://doi.org/10.53678/elmadani.v4i02.1461.

Nadzifah, Faizatun. 2013. “Pesan Dakwah Dosen Dakwah Stain Kudus Dalam Surat Kabar Harian Radar Kudus.” At-Tabsyir: Komunikasi Penyiaran Islam 1 (1): 113. https://journal.iainkudus.ac.id/index.php/komunikasi/article/download/449/441.

Pimay, Awaludin, and Fania Mutiara Savitri. 2021. “Dinamika Dakwah Islam Di Era Modern.” Jurnal Ilmu Dakwah 41 (1): 43–55. https://doi.org/10.21580/jid.v41.1.7847.

Rafik, A. 2023. “Problematika Dakwah Di Dunia Maya.” Syi’ar: Jurnal Ilmu Komunikasi, Penyuluhan Dan Bimbingan Masyarakat Islam 6 (1): 1–8. https://doi.org/10.37567/syiar.v6i1.561.

Rahmatullah, Rahmatullah. 2016. “Analisis Penerapan Metode Dakwah Berdasarkan Karakteristik Mad’u Dalam Aktivitas Dakwah.” Jurnal Mimbar: Media Intelektual Muslim Dan Bimbingan Rohani 2 (1): 55–71. https://doi.org/10.47435/mimbar.v2i1.286.

Ramdhani Rahmat. 2013. “Problematika Dakwah Di Dunia Islam Dan Solusi Filosofinya.” E-Journal IAIN Bengkulu 13 (2): 2–10.

Rusydan Abdul Hadi, and Yayat Suharyat. 2022. “Dakwah Dalam Perspektif Al Qur’an Dan Al Hadits.” Religion : Jurnal Agama, Sosial, Dan Budaya. Vol. 1. https://doi.org/10.55606/religion.v1i5.25.

Satrika, Resmi, and Desi Syafriani. 2023. “Problematika Dakwah Di Nagari Muaro Sungai Lolo Kabupaten Pasaman.” Al-Jamahiria : Jurnal Komunikasi Dan Dakwah Islam 1 (2): 121. https://doi.org/10.30983/al-jamahiria.v1i2.7574.

Downloads

Published

2024-06-30

Citation Check